Text
Aktivitas Enzim dan Identifikasi Fenotipik Isolat Kapang Aspergillus Kelompok Flavi dari DUCC
ABSTRAK
Kapang memiliki peran penting sebagai dekomposer karena memiliki enzim
hidrolisis. Enzim yang dihasilkan kapang dapat bermanfaat dalam bidang industri
maupun bioteknologi. Aspergillus kelompok Flavi diketahui memiliki potensi dalam
menghasilkan enzim. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui kemampuan
isolat kapang Aspergillus kelompok Flavi koleksi Diponegoro University Culture
Collection (DUCC) dalam menghasilkan enzim amilase, protease dan selulase
kemudian isolat diidentifikasi secara fenotipik untuk mengetahui spesiesnya. Uji
aktivitas enzimatis dilakukan dengan menghitung indeks enzimatis pada media
spesifik. Hasil penelitian menunjukkan semua isolat memiliki potensi dalam
menghasilkan enzim. Identifikasi fenotipik dilakukan secara makroskopis dan
mikroskopis. Hasil identifikasi menunjukkan isolat F130, F80CB, F138 dan F10A
merupakan spesies A. tamarii sedangkan F43 dan F20A merupakan spesies A. flavus.
Kata kunci: Aspergillus kelompok Flavi, Amilolitik, Selulolitik, Proteolitik, Identifikasi fenotip
ABSTRACT
Fungi has an important role as decomposer since they can produce hydrolytic
enzymes. The enzyme produced by fungi can be useful for industrial and
biotechnology purposes. Aspergillus section Flavi are known to have the ability in
producing several enzymes. The aims of this study were to find out the ability of
Aspergillus section Flavi from Diponegoro University Culture Collection in
producing amylase, protease and cellulase enzymes and also identify the species
using phenotypic method. The fungal enzymatic activity was examined by calculating
enzymatic index on specific media. The results showed that all isolates have a
potential as enzyme producers. Phenotypic identification were characterized based on
macro- and micromorphology. Isolates F130, F80CB, F138 dan F10A were
identified as A.tamarii, while F43 and F20A were identified as A. flavus.
Keywords: Aspergillus section Flavi, Amylolytic, Cellulolytic, Proteolytic, phenotype identification
1340B19III | 1340 B 19-ii | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain