Text
Penentuan Premi Tunggal Bersih Untuk Polis Asuransi Jiwa Bersama Pada Status Hidup Gabungan Terakhir
ABSTRAK
Kehidupan manusia dipenuhi dengan kejadian-kejadian yang tidak terduga
sehingga menyebabkan munculnya suatu risiko yang merugikan. Salah satu upaya
untuk meminimalisir risiko yang akan dialami adalah dengan mengikuti asuransi
jiwa. Berdasarkan jumlah tertanggungnya, asuransi jiwa terbagi atas asuransi jiwa
tunggal dan asuransi jiwa bersama. Asuransi jiwa bersama adalah asuransi jiwa
yang memberikan perlindungan lebih dari satu orang. Pada asuransi jiwa bersama
terdapat dua istilah berdasarkan status kegagalan gabungan tertanggung, yaitu
asuransi jiwa gabungan yang menanggung hingga terjadi kematian pertama dari
tertanggung dan asuransi jiwa gabungan terakhir yang menanggung hingga terjadi
kematian terakhir dari tertanggung. Seseorang yang mengikuti asuransi jiwa
diharuskan membayar premi tunggal bersih yang dibayar secara sekaligus. Pada
penulisan ini, dilakukan perhitungan premi tunggal bersih asuransi jiwa kehidupan
bersama pada status hidup gabungan terakhir. Perhitungan premi tunggal bersih
pada status hidup gabungan terakhir diperoleh hasil yang lebih kecil daripada premi
tunggal bersih pada status hidup gabungan.
Kata Kunci : Asuransi jiwa, asuransi jiwa gabungan, asuransi jiwa gabungan
terakhir, premi tunggal bersih
ABSTRACT
Human life is full of unexpected occurrence that cause adverse risks. One of the
efforts to minimize the risks by following life insurance. Based on the amount of
the insured, life insurance is divided into single life insurance and multiple life
insurance. Multiple life insurance is provided protection for more than one person.
Multiple life insurance consists of joint life insurance that only bear until the first
death of the insured and last survivor insurance that bears until the last death of the
insured. If someone follows life insurance is required to pay net single premium
which paid at once. In this study performed the calculation of last survivor net single
premium for life insurance policy. The calculation of last survivor net single
premium obtained lower results than joint life net single premium.
Keywords : Life insurance, joint life insurance, last survivor insurance, net single
premium
2188A19III | 2188 A 19-ii | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain