Text
Penerapan Teori Antrean Untuk Analisis Kinerja Sistem Pelayanan Di Gerbang Tol Gayamsari Menggunakan GUI Matlab
ABSTRAK
Teori antrean merupakan suatu metode yang dapat digunakan untuk menganalisis kinerja dari suatu sistem pelayanan. Adapun tujuan penelitian ini adalah menerapkan teori antrean untuk analisis ukuran kinerja sistem pelayanan pada Gerbang Tol Gayamsari menggunakan data primer yang diperoleh melalui observasi. Langkah analisis dimulai dengan melakukan pemeriksaan asumsi steady state, uji kecocokan distribusi terhadap data, menentukan model antrean, melakukan simulasi terhadap model antrean, dan melakukan perhitungan ukuran kinerja sistem menggunakan GUI Matlab. Berdasarkan software ARENA, diperoleh hasil penelitian berupa model antrean dengan distribusi Beta pada data jumlah kedatangan maupun jumlah pelayanan. Dari model tersebut dapat digunakan untuk melakukan perhitungan ukuran kinerja sistem pelayanan pada Gerbang Tol Gayamsari. Hasil dari ukuran kinerja sistem tersebut meliputi waktu tunggu dan jumlah kendaraan yang diperkirakan berada dalam sistem maupun antrean. Selain itu berdasarkan hasil pada GUI Ukuran Kinerja Sistem, dapat disimpulkan bahwa sistem pelayanan pada Gerbang Tol Gayamsari sudah dalam keadaan baik karena waktu tunggu yang dihasilkan kurang dari setengah menit. Adapun keunggulan dari penelitian Tugas Akhir ini adalah dapat dibuat suatu aplikasi GUI Matlab untuk melakukan perhitungan ukuran kinerja sistem secara otomatis.
Kata Kunci: antrean, distribusi Beta, GUI Ukuran Kinerja Sistem
ABSTRACT
Queue theory is a method that can be used to analyze the performance of a service system. This study aims to apply queue theory for analysis system performance’s size at the Gayamsari Toll Gate by using data obtained through observation. Then the analysis step starts with checking the steady state assumption, goodness of fit tests to data, determines the queue model, simulates the queue model, and calculates system performance’s size using Matlab GUI. Based on analysis with Arena software, the results of the study obtained queue model with Beta distribution on the number of arrivals and the number of services data. From this model, it can be used to calculate the service system performance’s size at the Gayamsari Toll Gate. The result of this calculation include estimates of the waiting time and the number of vehicles in the system or queue. Beside that based on the result of GUI system performance’s size, it can be concluded that the service system at the Gayamsari Toll Gate is in good condition because it’s waiting time is less than half minute. Then the advantage of this Final Project is it can be made an application from Matlab GUI to calculate system performance’s size automatically.
Keywords: queue, Beta distribution, GUI System Performance’s Size
744E19III | 744 E 19-ii | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain