Text
Teorema Graf Turan Pada Pewarnaan Tepi Berlebih (Redundant) Graf K4
ABSTRAK
Pewarnaan pada graf dapan digunakan untuk menyelesaikan masalah-masalah mengenai menentukan bilangan kromatik dan spanning tree. Oleh karena itu pewarnaan pada graf menjadi suatu pokok bahasan yang sangat penting untuk diteliti. Pada skripsi ini dibahas mengenai penggunaan Graf Turan pada pewarnaan tepi berlebih graf K4. Pada pewarnaan graf terdapat keterkaitan antara Graf Turan dan Graf lengkap dimana pada kedua graf tersebut memiliki jumlah sisi yang sama yaitu (r(r-1))/2. Perwarnaan menggunakan teorema Graf Turan yang digunakan pada tepi berlebih graf K4 bertujuan untuk mengetahui bagaimana keterkaitan antara teorema Graf Turan tersebut dengan hasil pewarnaan yang ada pada tepi berlebih K4. Perwarnaan pada graf K4 dilakukan dengan terlebih dahulu menambahkan tepi pada salah satu titik di graf K4 yang disebut tepi berlebih. Selanjutnya dengan menggunakan teorema Graf Turan akan diperoleh himpunan graf pewarnaan tepi berlebih yang maksimal dan himpunan graf pewarnaan tepi berlebih yang minimal.
Kata kunci : Teorema Graf Turan, Pewarnaan tepi berlebih Graf K4, Himpunan graf pewarnaan tepi berlebih maksimal, Himpunan graf pewarnaan tepi berlebih minimal
ABSTRACT
The coloring of the graph can be used to solve problems regarding determining chromatic numbers and spanning trees. Therefore coloring on a graph becomes a subject that is very important to study. In this thesis, it is discussed about the use of the Turan Graph on excess edge staining K4 graph. In graph coloring there is a correlation between the complete Turan Graph and Graph where on both graphs have the same number of sides namely (r (r-1)) / 2. Coloring using the Turan Graph theorem which is used on the excess edge K4 graph aims to find out how the relationship between the Turan Graph theorem and the staining results are at the excess edge K4 . Coloring on a K4 graph is done by first adding an edge to one of the points on the K4 graph called the excess edge. Furthermore, by using the Turan Graph theorem, a maximum set of excess edge coloring graphs will be obtained and a minimum set of excess edge coloring graphs.
Keywords: Turan Graph Theorem, Excessive edge coloring Graph K4, Maximum set of excess edge coloring graphs, Minimum set of excess edge coloring graphs
2160A19I | 2160 A 19-i | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain