Text
Rancang Bangun Simulasi Sistem Monitoring Palang Pintu Kereta Api Otomatis Menggunakan Arduino Uno
ABSTRAK
Tingginya angka kecelakaan pada transportasi kereta api, terutama pada jalur kereta api yang tidak ada palang pintu, membuat citra pelayanan dan manajemen perkeretaapian semakin menurun. Perlu dikembangkan suatu teknologi yang bisa menekan angka kecelakaan yang banyak disebabkan oleh kesalahan manusia/operator (human error). Salah satunya dengan sistem peringatan dini dan sistem palang pintu otomatis. Oleh karena itu, pada tugas akhir ini dibuat suatu monitoring sistem pada palang pintu perlintasan kereta api otomatis yang berfungsi sebagai monitoring kinerja palang pintu kereta api dan program pencatat waktu yang berjalan ketika sebuah kereta api menghalangi sensor yang terpasang pada jalur rel.
Dalam penelitian ini, sistem yang digunakan yakni dengan kombinasi antara sensor photodioda dengan dioda laser, motor servo dan LCD, serta program pada Borland Delphi sebagai pencatat waktu. Motor servo dan program pencatat waktu akan berjalan saat sebuah kereta api menghalangi sensor photodioda pertama dan kedua. LCD juga akan menampilkan informasi bahwa kereta api akan melewati dan setelah melewati palang pintu perlintasan ketika kereta api menghalangi sensor photodioda.
Dari perancangan tugas akhir yang dilakukan, motor servo akan menutup dan membuka ketika sebuah kereta api menghalangi sensor photodioda pertama dan yang kedua. Sedangkan LCD dan program pencatat waktu pada program Borland Delphi juga akan menjalankan perintah jika kereta menghalangi kedua sensor tersebut. Dalam pengaplikasian di kehidupan yang sebenarnya, masih perlu adanya pengembangan dalam perancangan tugas akhir ini agar data yang dicari bisa lebih akurat.
Kata kunci : Palang Pintu Kereta Api, Arduino Uno, Sensor Photodioda, Dioda Laser, Borland Delphi.
ABSTRACT
The highest number of accidents on train transportation, especially on the path that there is no doorstop, make the image of service and railway management decreased. It is necessary to develop a technology that can surpress the accident caused by human error. One of them with an early warning system and automatic doorstop system. Therefore, in this final project, a system monitoring is done on the automatic railway crossbar that serves as a track railway performance monitoring and clocking program that runs when a train blocks the sensors attached to the rail line.
In this research, the system used a combination of photodiode sensor with diode laser, servo motor and LCD, and a program on Borland Delphi as timekeeper. The servo motor and clocking program will runs when a train blocks the first and second photodiode sensors. The LCD will displaying the informations that the train will pass through and has crossed the crossbar when the train is blocking the photodiode sensor.
From the research has been taken, a servo motor will close and open when a train blocks the first and second photodiode sensors. While the LCD and timekeeper program on the Borland Delphi will execute commands if the train blocks both of sensors. In actuall life applications, there is still need for development in this research that the data sought can be more accurate.
Keywords : Railway System, Arduino Uno, Photodiode Sensor, Laser Diode, Borland Delphi.
523D318 | 523 D3 18 | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain