Text
Rancang Bangun Sistem Kendali PID Untuk Intensitas Cahaya Lampu DC Menggunakn Mikrokontroler Arduino Uno
ABSTRAK
Telah dilakukan rancang bangun sistem kendali PID (Proporsional Integral Derivatif) untuk intensitas cahaya lampu DC menggunakan mikrokontroler Arduino Uno. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan system kendali intensitas cahaya lampu DC secara otomatis menggunakan Arduino Uno, menguji system pengendali intensitas cahaya hasil rancang bangun menggunakan kendali PID dan menguji tanggapan kestabilan sistem kendali intensitas cahaya sebelum dan sesudah diberi gangguan berupa penghalang dan cahaya eksternal. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode Ziegler-Nichols 1 untuk mendapatkan konstanta PID. Sensor BH1750 dikonversi ke sinyal digital oleh converter BH1750 dan ditransmisikan ke chip mikrokontroler Arduino Uno melalui antarmuka I2C. Konstanta PID hasil pendekatan metode Ziegler-Nichol digunakan untuk pendekatan eksperimen manual tuning dan menentukan siklus dari Pulse Width Modulation (PWM). Hasil penelitian ini diperoleh akurasi sistem 82,42% dan konstanta PID yaitu KP = 0,1; KI = 2,0 dan KD = 0,00000102. Sistem pengendali intensitas cahaya lampu hasil rancang bangun mampu kembali stabil akibat gangguan dalam waktu rata-rata 1 detik pada setpoint 400 lx.
Kata Kunci : BH1750, lampu DC, mikrokontroler, PID, PWM
ABSTRACT
The design of PID (Proportional Integral Derivatives) control system has performed for DC light intensity using an Arduino Uno microcontroller. This research aims to create a DC light intensity control system automatically using Arduino Uno, test the design light intensity control system using PID control and test the stability response of the light intensity control system before and after being given interference in the form of obstructions and external light. The method used in this research is Ziegler-Nichols 1 method to obtain the PID constant. The BH1750 sensor is converted to a digital signal by the BH1750 converter and transmitted to the Arduino Uno microcontroller chip via the I2C interface. The PID constant resulting from the Ziegler-Nichol method approach is used for the experimental approach to manual tuning and determining the cycle of Pulse Width Modulation (PWM). The results of this research obtained 82,42% system accuracy and PID constant, is KP = 0,1; KI = 2,0 and KD = 0,00000102. The built-in lamp light intensity control system is able to stabilize due to interference in an average time of 1 second at 400 lx setpoint.
Keywords : BH1750, DC lights, microcontroler, PID, PWM
1318D18IV | 1318 D 18 | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain