Text
Rancang Bangun Sistem Ruang Penjemuran Otomatis Dengan Sensor Hujan Dan Mikrokontroler Arduino Uno Berbasis Smartphone Android
ABSTRAK
Pada umumnya tempat penjemuran yang ada di setiap tempat industri ataupun rumah
masih menggunakan sistem secara manual yang harus memindahkan jemuran ketika terjadi
hujan serta harus memantau keadaan cuaca secara berkala. Dalam penyelesaian permasalahan
tersebut, dilakukan pembuatan suatu alat yang dapat membuka dan menutup atap bisa secara
manual ataupun otomatis menggunakan telepon pintar dan sensor hujan. Penggunaan telepon
pintar untuk pengiriman kode karakter yaitu melalui modul Bluetooth HC-05 kemudian di
proses pada Arduino UNO menjadi bentuk keputusan, selanjutnya dari energi listrik diubah
menjadi gerak mekanik pada motor DC. Sehingga akan membuat atap terbuka dan tertutup
sesuai perintah yang di kirim. Ketika atap tertutup secara penuh, maka otomatis lampu akan
menyala. Berdasarkan perancangan sistem yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa alat
tersebut dapat direalisasikan dan digunakan dengan baik serta dapat digunakan pada jarak
sampai 9 meter.
Kata kunci : Arduino Uno, Android, Modul Bluetooth HC-05, Motor DC, Sensor Hujan, Lampu,
Arduino IDE dan MIT App Inventor 2.
ABSTRACT
In general, the place of drying in every industrial or home place is still using the system
manually that must move the clothesline in the event of rain and must monitor the weather
conditions periodically. In solving the problem, made a tool that can open and close the roof can
be manually or automatically using smart phone and rain sensor. The use of smart phone for
sending the character code is through the Bluetooth module HC-05 and then in the process on the
Arduino UNO into a decision form, then from electrical energy converted into mechanical motion
on DC motors. So that will make the roof open and closed according to the command sent. When
the roof is fully closed, automatic lamp turn on. Based on the system design done, it can be
concluded that the tool can be realized and used well and can be used at a distance of up to 9
meters.
Keywords: Arduino Uno, Android, Bluetooth Module HC-05, DC Motor, Rain Sensor, Lamp,
Arduino IDE and MIT App Inventor 2.
465D317IV | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain