Text
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Printer Menggunakan Metode Preference Ranking Organization Method For Enrichment Evaluation (Promethee)
ABSTRAK
Printer adalah alat pencetak yang menampilkan data bentuk cetak, baik berupa teks maupun gambar atau grafik diatas kertas. Saat ini terdapat begitu banyak jenis printer yang ada dipasaran, mulai dari produk lokal sampai ke produk luar negeri seperti Epson, Canon, HP, Brother dan masih banyak lagi. Tiap printer mempunyai banyak pilihan, baik itu berupa tipe, spesifikasi, dan model yang akan membuat calon pembeli menjadi bingung dalam menentukan keputusan. Melihat dari permasalahan tersebut, maka dibangunlah sebuah sistem dengan memanfaatkan perkembangan teknologi yaitu pemilihan printer berdasarkan spesifikasi dengan menggunakan aplikasi berbasis web dan metode PROMETHEE sehingga dapat diakses dimanapun dan kapanpun. Metode PROMETHEE (Preference Ranking Organization Method for Enrichment Evaluation) merupakan salah satu metode yang digunakan dalam menyelesaikan masalah menggunakan prinsip outranking untuk menetapkan alternatif terbaik dari sejumlah alternatif yang lain berdasarkan kriteria yang dimiliki. Metode ini menggunakan perhitungan net flow, yaitu selisih dari leaving flow dan entering flow. Sistem pemilihan printer ini berbasis web dan dibangun menggunakan metode waterfall dengan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL. Hasil dari sistem ini adalah menampilan perankingan printer berdasarkan data kriteria dan bobot yang sudah tersimpan didalam database. Sistem diuji dengan menggunakan pengujian blackbox.
Kata Kunci : Printer, PHP, MySQL, Preference Ranking Organization Method for Enrichment Evaluation (PROMETHEE).
ABSTRACT
A printer is a printing tool that displays printed form data, either text or images or graphics on paper. Currently there are so many types of printers available in the market, from local products to overseas product such as Epson, Canon, HP, Brother and many more. Each printer has many options, whether it be the type, specification and model that will make potential buyers confused in making decision. From that problem, a system had been built to help buyers in making decision for the selection of printer based on specification. This system was built by web-based application and using PROMETHEE method. The PREMETHEE method is one of methods which used in solving the problem using the principle of outranking to establish the best alternative form a number of other alternatives based on criteria. This method used the net flow calculation, the difference between the leaving flow and the entering flow. This printer selection system had been built using waterfall method with PHP programming language and MySQL database. The result of this system was viewing the ranking of printer based on criteria and weight data already stored in the database and had been tested using blackbox testing.
Keywords: Printer, PHP, MySQL, Preference Ranking Organization Method for Enrichment Evaluation (PROMETHEE).
552F17IV | 552 F 17-iv | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain