Text
Kajian Plasma Lucutan Korona dan Lucutan Berpenghalang Dielektrik Dengan Pembangkit Sumber Tegangan DC
INTISARI
Kajian plasma lucutan korona dan lucutan berpenghalang dielektrik dengan pembangkit sumber tegangan DC telah dilakukan dengan menggunakan konfigurasi elektroda batang silinder (berulir)-silinder. Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan karakteristik arus (I)-tegangan(V) dan melakukan tinjauan secara mikroskopis yaitu mobilitas dan kecepatan ion Ar+ pada reaktor plasma korona dan plasma lucutan berpenghalang dielektrik. Selain itu juga untuk memperoleh modifikasi persaman Robinson secara empiris untuk lucutan plasma berpenghalang dielektrik. Proses pembangkitan plasma menggunakan sumber tegangan DC terjadi pada reaktor dengan elektroda berukuran panjang 25 cm dan jari-jari 0,25 cm untuk elektroda bagian dalam dan panjang 20 cm dan jari-jari 1,25 cm untuk elektroda bagian luar serta dielektrik dengan panjang 20 cm dan diameter 2 cm. Gas Argon yang dialirkan ke dalam reaktor mempunyai variasi laju alir 2,4,6 dan 8 L/min dengan pemberian tegangan 0-1,4 kV pada reaktor korona dan 0-16 kV pada reaktor berpenghalang dielektrik. Hasil penelitian menunjukkan arus korona dan DBD sebanding dengan kuadrat tegangan (I ~ V^2), sesuai dengan pendekatan teoritis yang dilakukan oleh Robinson sehingga diperoleh modifikasi persamaan Robinson secara empiris untuk lucutan berpenghalang dielektrik. Secara tinjauan mikroskopis, diperoleh mobilitas ion Ar+ untuk lucutan korona sebesar 0,67-1,14 〖cm〗^2⁄(Vs ) dan lucutan DBD sebesar 〖(5,5-10,3)x10^(-3) cm〗^2⁄(Vs )dan kecepatan ion untuk lucutan korona 1,1-13,2 m/s dan lucutan DBD 0,04-0,78 m/s.
Kata kunci : Persamaan Robinson, korona, DBD, mobilitas ion, kecepatan ion
ABSTRACT
A study of plasma corona discharge and dielectric barrier discharge (DBD) with a DC power supply has been done by using electrode configuration cylinder rod (threaded) – cylindrical. This research was conducted to compare current-voltage characteristic and reviewed microscopically ion Ar+ mobility and velocity on corona plasma and dielectric barrier plasma reactor. In addition, to obtain modification of Robinson’s equation empirically for dielectric barrier discharge plasma. Plasma generated process using DC power supply was on reactor using electrodes inside with length of 25 cm, radius of 0,25 cm and electrodes outside with length of 20 cm, radius of 1,25 cm along dielectric with length of 20 cm and diameter of 2 cm. Argon gas streamed in reactor had variations in flow rate are 2, 4, 6, and 8 L/min with given voltage of 0 - 1,4 kV on corona reactor and given voltage of 0 – 16 kV on dielectric barrier reactor. Research result showed that corona and DBD current proportionate with square of voltage (I ~ V^2), corresponding with the theoritical approach undertaken by Robinson thus obtained modification of Robinson’s equation empirically for dielectric barrier discharge. Review microscopically obtained ion Ar+ mobility corona discharge are 0,67-1,14 〖cm〗^2⁄(Vs )and DBD are 〖(5,5-10,3)x10^(-3) cm〗^2⁄(Vs ) and ion velocity for corona discharge are 1,1-13,2 m/s and DBD are 0,04-0,78 m/s.
Keyword : Robinson equation’s, corona, DBD, io n mobilty, ion velocity
1139D17II | 530,44 MH k | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain