Text
Pemodelan Harga Saham Dengan Geometri Brownian Motion dan Value at Risk PT. Ciputra Development Tbk
ABSTRAK
Investasi di sektor finansial merupakan kegiatan yang banyak menarik minat masyarakat, salah satu bentuknya yaitu dengan menginvestasikan dana untuk membeli saham suatu perusahaan. Keuntungan yang diperoleh dari kegiatan investasi saham dapat dilihat dari nilai return saham. Apabila return saham masa lalu berdistribusi Normal, harga saham masa yang akan datang dapat diprediksi dengan metode Geometric Brownian Motion. Berdasarkan harga saham prediksi, dapat pula diukur perkiraan nilai risiko investasinya. Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa prediksi harga saham PT. Ciputra Develompent Tbk periode 1 Desember 2016 sampai 31 Januari 2017 mempunyai akurasi yang sangat baik, berdasarkan nilai MAPE sebesar 1,98191%. Kemudian untuk mengukur risiko investasi pada saham PT Ciputra Development Tbk digunakan metode Value at Risk simulasi Monte Carlo dengan taraf signifikansi α = 5%. Akan tetapi metode tersebut hanya berguna jika dapat memprediksi risiko secara tepat. Oleh karena itu perlu dievaluasi dengan melakukan backtesting. Berdasarkan pengolahan data, backtesting menghasilkan rasio pelanggaran sebesar 0, yang artinya pada taraf signifikansi α = 5% metode Value at Rrisk Simulasi Monte Carlo dapat digunakan pada semua tingkat probabilitas pelanggaran.
Kata kunci : Geometric Brownian Motion, Risiko, Value at Risk, Backtesting
ABSTRACT
Financial sector investment is an activity that attracts a lot of public interest. One of them is investing funds in purchasing company’s shares. Profit received from stock investment activity can be seen from the value of stock returns. While, if the previous stock returns Normal distribution, the future stock price can be predicted by Geometric Brownian Motion Method. Based on the stock price prediction, can also be measured an estimated value of the investment risk. The result of data processing shows that the stock price prediction of PT. Ciputra Development Tbk period December 1, 2016 untuk January 31, 2017, has very good accuracy, based on the value of MAPE 1.98191%. Further, Value at Risk Method of Monte Carlo Simulation with α = 5% significance level was used to measure the share investment risk of PT.Ciputra Development Tbk. Thus, this method is only useful if it can be used to predict accurately. Therefore, backtesting is needed. Based on the processing obtained data, backtesting generates the value of violation ratio at 0, it means that at significance level α = 5%, Value at Risk Method of Monte Carlo Simulation can be used at all levels of probability violation.
Keywords : Geometric Brownian Motion, Risk, Value at Risk, Backtesting
543E17II | 658,155 E 17 | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain