Text
Model Economic Order Quantity Dengan Pembayaran Dimuka 511.8
ABSTRAK
Masalah persediaan yang biasa dihadapi oleh perusahaan adalah menentukan total biaya persediaan yang optimal. Teori model Economic Order Quantity (EOQ) dikembangkan dan diaplikasikan kedalam dunia bisnis. Model Economic Order Quantity digunakan untuk mencari periode pemesanan dan jumlah pemesanan yang optimal untuk meminimumkan biaya total persediaan. Dalam Tugas Akhir ini dibahas mengenai kebijakan persediaan retailer menggunakan model Economic Order Quantity dengan pembayaran dimuka. Model yang dibahas terdiri dari dua kasus yaitu semua pembayaran dibayar dimuka dan pembayaran dibayar sebagian dimuka kemudian sisanya dalam bentuk tertunda. Kedua model tersebut menghasilkan kebijakan optimal berupa periode pemesanan optimal dan jumlah optimal untuk barang yang dipesan. Untuk mensimulasikan model tersebut, diberikan simulasi numerik untuk meminimumkan total biaya persediaan Almari di Toko Dwi Saputra Jaya, dan diperoleh periode pemesanan optimal adalah tiap 10 bulan dan jumlah Almari optimal tiap kali pesan adalah 117.
Kata Kunci : Persediaan, model Economic Order Quantity, Pembayaran dimuka, Pembayaran tertunda.
ABSTRACT
Inventory problems commonly faced by the company is determining the optimal total cost of inventory. A theoretical model of Economic Order Quantity (EOQ) was developed and applied into the business world. Model Economic Order Quantity is used to search for the booking period and the number of bookings is optimal to minimize the total cost of inventory. In this final project discussed on retailer inventory policies using models Economic Order Quantity with payment in advance. The model will consist of two cases that all prepaid payment and partially paid upfront payment and then the remainder in the form of delayed. Both models produce optimal policy in the form of optimal ordering period and the optimum number for the ordered goods. To simulate the model, given the numerical simulation to minimize the total cost of inventory in the store cupboard Dwi Saputra Jaya, and obtained the optimal booking period is every 10 months and the optimal number of cabinets each time a message is 117.
Keywords: Inventory, models Economic Order Quantity, advance payment, delayed payment.
1961A17II | 1961 A 17 | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain