Text
Perancangan Sistem Pemrosesan Biji Kopi Mentah Menjadi Kopi Bubuk Berbasis Programmable Logic Controller (PLC) 621,99
INTISARI
Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi pada masa sekarang ini berkembang dengan pesat. Penerapan teknologi otomasi yang tepat untuk mencapai solusi yang terbaik dalam pengaturan waktu dan biaya produktivitas di industri rumah tangga. Pembuatan sistem ini dilakukan sebagai salah satu usaha dalam kemajuan teknologi untuk memberikan kemudahan produksi dan untuk mendapatkan hasil yang optimal melalui pengembangan sistem pemroses biji kopi mentah menjadi kopi bubuk berbasis Progammable Logic Controller (PLC). Tujuan dari sistem ini adalah membantu industri rumah tangga untuk memproses biji kopi mentah menjadi kopi bubuk secara otomatis, sehingga industri rumah tanggga menghasilkan produk secara maksimal. Berdasarkan fungsi dan tujuannya, sistem ini dibagi menjadi dari 3 (tiga) bagian yaitu pengendali, input dan output. Sistem pengendali menggunakan PLC Omron dengan tipe CPM2A dengan program ladder diagram yang dirancang dengan aplikasi CX-Programmer. Sistem input yang digunakan terdiri dari pushbutton, sensor LM35DZ, sensor fotodioda yang mendeteksi adanya sinar cahaya terhalang oleh benda. Sedangkan sistem output yang digunakan terdiri dari pemanas, penggiling, dan motor DC yang digunakan sebagai pengaduk biji kopi dan penggerak maju mundur pengayak otomatis. Hasil pengujian menunjukan bahwa sistem dapat bekerja sesuai dengan deskripsi kerja yang ditetapkan.
Kata kunci: Kopi, Pemroses Biji Kopi Menjadi Bubuk Kopi, Programmable Logic Control, CX-Programmer
ABSTRACT
Nowadays, science and technology develop very rapidly. This also applies to the application of automated technology in order to find the best solution in time management and productivity cost in home industry. This research attempts to make use of technological development to ease production and obtain optimum results by developing a system of coffee beans processing into coffee powder using a Programmable Logic Controller (PLC). It is aimed at automated coffee beans processing as to optimize this home industry production. Based on its function and purpose, this system has three parts; control, input, and output. The control uses the Omron PLC type CPM2A with a ladder diagram program designed with a CX-Programmer application. The input itself consists of a pushbutton, an LM35DZ sensor, and a photodiode sensor that detect blocked incoming ray, while the output consists of a heater, a grinder, and a DC motor that automatically moves a stirrer and a back and forth sieve. Results show that this system works properly in line with the job description set beforehand.
Keywords: coffee bean, coffee bean into coffee power processing, Programmable Logic Controller, CX-Programmer
415D317I | 415 D3 17 | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain