Text
Pengenalan Objek Museum Dengan Memanfaatkan Teknologi NFC Pada Android dan RFID (Studi Kasus Pada Museum Jawa Tengah Ranggawarsita)
ABSTRAK
Museum Jawa Tengah Ranggawarsita adalah salah satu tempat yang memiliki banyak
koleksi objek bersejarah. Objek-objek bersejarah tersebut memiliki informasi penting di
dalamnya. Informasi bisa berupa sejarah bangsa atau peradaban penting yang ada di
Indonesia. Namun pada kenyataannya informasi mengenai objek bersejarah yang
ditampilkan masih kurang jelas, detail dan informatif. Hal ini karena banyaknya informasi
dari objek yang perlu ditampilkan dan dikenali oleh petugas kajian museum. Administrasi
objek-objek museum juga masih menggunakan cara manual yaitu menggunakan arsip fisik
untuk setiap informasi objek yang ada. Diperlukan sebuah sistem untuk mempermudah
proses administrasi dan penampilan informasi objek dengan mengenali objek. Pengenalan
objek menggunakan Near Field Communication pada android smartphone dan tag pasif
Radio Frequency Identification dapat menjadi solusi dari permasalahan ini. Untuk
pengunjung, sistem dapat digunakan untuk mengenali objek yang diinginkan dan
menampilkan informasi objek secara detail, jelas dan informatif, sedangkan untuk petugas
museum sistem dapat digunakan untuk administrasi objek-objek museum yang ada. Sistem
dikembangkan dengan menggunakan proses pengembangan perangkat lunak unified process
dalam satu iterasi. Sistem memanfaatkan web-service untuk sebagai penyedia atau perantara
data sistem. Sistem sudah melewati pengujian black-box dan white-box dengan hasil lulus
uji. Sistem diharapkan dapat mempermudah proses pengenalan objek museum dan
administrasi objek museum.
Kata kunci: Android smartphone NFC, tag pasif RFID, web-service, objek museum
ABSTRACT
Museum Jawa Tengah Ranggawarsita is one of the place that has a large collection of historic
objects. The historic objects have important information stored in it. Information may be
about the nation's important history or civilization in Indonesia. But, in fact the historical
information about the object that is displayed is less clear, detailed and informative. This is
because the amount of information of the object that needs to be displayed and identified by
museum officer. Administration of museum objects also still use manual way by making
physical archives for each object information. A system is needed to facilitate the
administration and the display of object information by recognizing objects. Object
recognition using Near Field Communication on android smartphone and passive Radio
Frequency Identification tag could be a solution to this problem. For the visitor, the system
used to recognize the desired object and display the information of the object in detail, clear
and informative way, and for museum officer system used for administration of museum
objects. System was developed by using the unified process software development in one
iteration. Web-service was used for system data provider or an intermediary. System has
passed black-box and white-box testing with the results of test passed. System will simplify
the process of recognition and administration of museum objects.
Keywords: Android smartphone NFC, tag pasif RFID, web-service, objek museum
343F15IV | 005.2 FUA p | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain