Text
Nanopartikel ZnFe2O4 Sebagai Radiosensitizer Untuk Optimasi Radioterapi
ABSTRAK
Radiosensitizer merupakan bahan yang dapat meningkatkan efek radiasi
yang dimanfaatkan dalam bidang radioterapi. Efek radiasi dapat meningkat jika
terjadi peningkatan dosis serap atau terjadi peningkatan jumlah radikal bebas.
Material yang dikembangkan untuk radiosensitizer yaitu material logam dengan
nomor atom tinggi yang dapat meningkatkan dosis serap, material besi oksida
yang dapat meningkatkan jumlah radikal bebas dan mateial kuantum dot.
Nanopartikel ZnFe2O4 memiliki nomor atom efektif lebih tinggi dibandingkan
dengan nomor atom efektif jaringan tubuh sehingga dapat meningkatkan dosis
serap dan merupakan golongan besi oksida yang dapat meningkatkan radikal
bebas. Penelitian dilakukan dalam empat tahapan, tahap pertama yaitu sintesis
nanopartikel ZnFe2O4 menggunakan metode presipitasi pada suhu kalsinasi 700°C
selama 3 jam. Tahap kedua yaitu karakterisasi struktur menggunakan X-ray
Diffraction (XRD), karakterisasi morfologi menggunakan Scanning Electron
Microscopy (SEM) dan karakterisasi sifat optis menggunakan spektrofotometer
Ultraviolet-Visible (UV-Vis). Tahap ketiga yaitu pengujian dosis serap
nanopartikel ZnFe2O4 dengan metode quality control harian. Tahap keempat yaitu
pengujian nanopartikel ZnFe2O4 pada media bakteri Eschericia coli yang diradiasi
dengan pemberian dosis 2 Gy untuk mengetahui peningkatan efek radiasi.
Karakteristik nanopartikel ZnFe2O4 yang diperoleh antara lain memiliki ukuran
kristalit dalam rentang 11,85 nm-22,63 nm, parameter kisi 8,42 Å, memiliki
bentuk sferis dengan ukuran bulir 84,44 nm-106,67 nm dan celah pita energi 1,85
eV. Pengujian dosis serap menunjukkan disetiap pemberian nanopartikel ZnFe2O4
terjadi peningkatan dosis serap. Peningkatan dosis serap pada pemberian 5 gram
nanopartikel ZnFe2O4 sebesar 4,8 cGy. Pengujian pada media bakteri
menunjukkan peningkatan efek radiasi pada setiap penambahan konsentrasi
nanopartikel ZnFe2O4. Penambahan konsentrasi nanopartikel ZnFe2O4 2 g/L
memberikan peningkatan efek radiasi 7,94% lebih besar dibandingkan dengan
perlakuan radiasi saja. Hasil-hasil tersebut menunjukan bahwa nanopartikel
ZnFe2O4 memiliki potensi sebagai radiosensitizer yang dapat dimanfaatkan dalam
bidang radioterapi.
Kata kunci : nanopartikel, ZnFe2O4, radiosensitizer, radioterapi.
ABSTRACT
Radiosenstizer is a material which can improve the radiation effect in
radiotherapy. The radiation effect will increase if there is the improvement of
absorbed dose or improvement of free radicals. Formation the materials which
have been developed for radiosensitizers are metal with high atomic number
which can increase the absorbed dose, iron oxide can increase the number of free
radical formation and quantum dot material. ZnFe2O4 nanoparticle possess the
effective atomic number higher than the effective number of body tissue, so it can
increase the absorbed dose, futher more, ZnFe2O4 this is the iron oxid group that
can increase the free radical. The research is consist of four steps, the first step is
synthesis of ZnFe2O4 nanoparticle using precipitation method with calcination
temperature of 700℃ for 3 hours. Second step is the characterization of structure
by XRD, morphology characterization by SEM, and optical characterization by
UV-Vis spektrophotometer. Third step is absorbed dose examinitation of ZnFe2O4
nanoparticle by the method of daily quality control. Fourth step is the investigeted
potensial of ZnFe2O4 nanoparticles as radiosensitizers to Eschericia coli bacteria
media which is in radiated by dose of 2 Gy to study the radiation effect
improvement. ZnFe2O4 nanoparticle characterizations the crystallite size in the
range of 11,85 nm to 22,63 nm, lattice parameter of 8,42 Å, spherical shape with
a grain size of 84,44nm to 106,67 nm and the energy band gap is 1,85 eV. The
absorbed dose examinitation shows that ZnFe2O4 nanoparticles can increase the
absobed dose. The addition of 5 grams ZnFe2O4 nanoparticles resulted improve
absorbed dose of 4,8 cGy.the radiation effect to Eschericia coli bacteria is
improve with the increasing of ZnFe2O4 nanoparticles concentration . The
addition of 2 g/L ZnFe2O4 nanoparticles resulted in radiation effect improvement
7,94% bigger than treatment radiation only. These results showed that the
nanoparticles ZnFe2O4 has potential as a radiosensitizer which can be utilized in
the radiotherapy.
Keywords : ZnFe2O4 nanoparticles, radiosensitizers, radiotherapy.
1015D15IV | 539.7 HID n | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain