Text
Identifikasi dan Karakterisasi Senyawa Antibakteri dari Brevundimonas mediterranea Hasil Isolasi Makanan Fermentasi Tradisional Ina sua
ABSTRAK
Cassandra Betsy Persulessy 24020118410004. Identifikasi dan Karakterisasi
Senyawa Antibakteri dari Brevundimonas mediterranea Hasil Isolasi
Makanan Fermentasi Ina sua di bawah bimbingan Dr. Endang Kusdiyantini,
DEA dan Dr. rer. nat. Anto Budiharjo, S.Si., M.Biotech
Brevundimonas mediterranea merupakan bakteri gram negatif yang
diisolasi dari makanan fermentasi Ina sua yang berasal dari Daerah Teon Nila
Serua Kabupaten Maluku Tengah. Makanan tradisional ini dibuat dengan
menggunakan bahan baku utama yakni ikan dan difermentasikan secara
spontan. dari daerah Teon Nila Serua, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi
Maluku Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi senyawa antibakteri yang
diisolasi dari Brevundimonas mediterranea dan menguji aktivitas senyawa terhadap
bakteri patogen. B. mediterranea diremajakan pada medium MRSB, dan dilakukan
uji aktivitas antibakteri terhadap E. coli, S. aureus, dan L. monocytogenes dan
diidentifikasi senyawa antibakteri dengan menggunakan FTIR. Hasil penelitian
diperoleh senyawa yang diproduksi oleh Brevundimonas mediterranea hanya
mampu menghambat bakteri Listeria monocytogenes dengan % inhibitor 48,94%.
Hasil identifikasi gugus fungsi senyawa yang dihasilkan, diduga adanya gugus
fungsi peptida protein yakni dengan adanya gugus fungsi Amida dan CH Alifatik.
Setelah diendapkan dengan amonium sulfat 60%, senyawa dihasilkan masih
memiliki aktifitas penghambatan terhadap bakteri uji L. monocytogenes pada waktu
inkubasi 12 jam mampu menghambat sebesar 42,66%, dan memiliki minimal
inhibitory concentration pada perbandingan konsentrasi 1:1. Karakterisasi senyawa
pada variasi suhu yang berbeda menunukan bahwa senyawa yang dihasilkan mampu
stabil pada variasi suhu yang berbeda, dan pada pH yang berbeda stabil pada pH 4
dan 5 namun menurun pada pH netral hingga basa.
Kata kunci: Brevundimonas mediterranea, antibakteri, Senyawa antimikroba,
makanan fermentasi, Ina sua.
ABSTRACT
Cassandra Betsy Persulessy 24020118410004. Identification and
Characterization of Antibacterial Compounds from Brevundimonas
mediterranea as a Result of Isolation from Fermented Foods Ina sua, under the
guidance of Dr. Endang Kusdiyantini, DEA and Dr. rer. nat. Anto Budiharjo,
S.Si., M.Biotech
Brevundimonas mediterranea is a Gram negative bacteria isolated from Ina sua
fermented food originating from the Teon Nila Serua of Central Maluku. This
traditional food is made using the main raw material namely fish and
spontaneously fermented. from the Teon Nila Serua area, Central Maluku,
Maluku Province. This study aims to identify antibacterial compounds isolated
from Brevundimonas mediterranea and test the compound activity against
pathogenic bacteria. B. mediterranea growth on MRSB medium, and tested for
antibacterial activity against E. coli, S. aureus, and L. monocytogenes and
identified antibacterial compounds using FTIR. The results showed that
compounds produced by Brevundimonas mediterranea were only able to
inhibit the Listeria monocytogenes bacteria with 48.94% inhibitor. The results
of the identification of the functional groups of the compounds produced, it is
suspected that there are protein peptide functional groups, namely the presence
of aliphatic Amide and CH functional groups. After being deposited with
ammonium sulfate 60%, the resulting compound still has inhibitory activity
against the L. monocytogenes test bacteria at an incubation time of 12 hours
capable of inhibiting 42.66%, and has a minimum inhibitory concentration at a
concentration ratio of 1:1. Characterization of compounds at different
temperature variations shows that the resulting compounds are able to be stable
at different temperature variations, and at different pH stable at pH 4 and 5 but
decrease at neutral to basic pH.
Keywords: Brevundimonas mediterranea, antibacterial, antibacterial
compounds, fermented food, Ina sua
067S2BIO20IV | 067 S2BIO 20-iv | Perpustakaan FSM Undip (Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain