Text
Pembentukan Portofolio dengan Multi Index Model pada Saham Blue Chip dan Pengukuran Risiko dengan Expected Shortfall
Investasi merupakan penempatan sejumlah dana pada saat ini dengan
harapan untuk memperoleh imbal hasil di masa depan. Selain memperhitungkan
tingkat keuntungan dalam berinvestasi, investor juga perlu mempertimbangkan
adanya kemungkinan kerugian yang terjadi. Pembentukan portofolio dapat
dilakukan untuk mengoptimalkan pengembalian dan meminimalkan risiko. Salah
satu metode yang dapat digunakan untuk membentuk portofolio adalah Multi Index
Model. Multi Index Model adalah model yang mempertimbangkan lebih dari satu
faktor yang dapat memengaruhi pergerakan saham, dengan faktor yang digunakan
dalam penelitian ini yaitu IHSG dan kurs. Penelitian ini menghasilkan portofolio
yang terdiri atas tiga saham blue chip, yaitu ADRO dengan proporsi 34,593%,
ANTM dengan proporsi 19,802%, dan BBRI dengan proporsi 45,605%. Untuk
pengukuran risiko, Expected Shortfall (ES) lebih tepat digunakan karena
memperhitungkan kerugian melebihi tingkat Value at Risk (VaR). Hasil yang
diperoleh yaitu nilai VaR sebesar 13,833% dan ES sebesar 37,432% untuk satu
bulan ke depan. Kemungkinan kerugian maksimal yang akan diterima investor
untuk satu bulan ke depan adalah sebesar 37,432%.
Kata Kunci: Portofolio, Multi Index Model, Saham Blue Chip, Value at Risk,
Expected Shortfall
1383E2025 | 1383 E 2025 | Perpustakaan FSM Undip | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain