Text
Identifikasi Litologi Bawah Permukaan Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Menggunakan Metode Geolistrik Desa Gandusari Magelang
Pemilihan lokasi yang optimal untuk Tempat Pengolahan Sampah Terpadu
(TPST) adalah aspek yang penting. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk
mendukung penentuan lokasi ini adalah metode geolistrik 1D konfigurasi
Schlumberger (VES). Metode ini memungkinkan karakterisasi bawah permukaan
secara cepat dan efisien, dengan fokus pada sifat fisik tanah yaitu resistivitas dengan
melakukan inversi menggunakan IP2Win. Dalam penelitian ini, VES diterapkan
untuk tujuan mengidentifikasi nilai resistivitas dan jenis batuan dengan
menggunakan metode geolistrik konfigurasi Schlumberger, mengidentifikasi
batuan potensi terdapatnya muka air tanah berdasarkan nilia resistivitas dan
menentukan elevasi yang optimal untuk pemerataan ketinggian. Hasil nilai
resistivitas untuk setiap lapisan clay 5,41 Ωm-14,1 Ωm, lapisan sand 23,3 Ωm-97,5
Ωm dan lapisan gravel 149 Ωm dengan lapisan teratas merupakan top soil. Batuan
yang berpotensi terdapatnya muka air tanah adalah sand dengan nilai resistivitas
23,3 Ωm-97,5 Ωm,karena diduga memiliki porositas yang sangat baik. Pemerataan
ketinggian pada lokasi penelitian dapat dilakukan hingga elevasi 520 m-500 m.
Daerah penelitian dapat dijadikan TPST dengan adanya tambahan teknologi
mengenai pengolahan sampah dan teknik sipil.
Kata Kunci : Geolistrik, resistivitas, VES, Konfigurasi Schulmberger, TPST
1980D2025 | 1980 D 2025 | Perpustakaan FSM Undip | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain