Text
Prediksi Harga Saham PT Indofood Sukses Makmur Tbk Menggunakan Model Geometric Brownian Motion
Salah satu investasi yang semakin diminati para investor adalah investasi saham.
Banyak investor yang berminat dalam menginvestasikan dananya pada saham sebagai
salah satu instrumen pasar modal, karena dianggap tingkat pengembaliannya menarik.
Investor perlu mengetahui return saham perusahaan tersebut untuk mengetahui
keuntungan yang akan diperoleh. Diasumsikan bahwa return harga saham berdistribusi
normal, pemodelan prediksi harga saham dapat dilakukan dengan model Geometric
Brownian Motion karena model ini mampu mendefinisikan pergerakan harga saham
yang bersifat acak seperti mengikuti gerak Brown. Setelah harga saham diprediksi,
dapat dihitung nilai kesalahan prediksi dengan menggunakan nilai MAPE. Data yang
diteliti dalam penelitian ini adalah data harga penutupan saham harian PT Indofood
Sukses Makmur Tbk periode 3 Januari 2022 hingga 28 Februari 2023. Pemodelan
harga saham prediksi ini memiliki nilai MAPE sebesar 3,02974%, yang dapat diartikan
bahwa tingkat akurasi sangat baik.
Kata kunci: Geometric Brownian Motion, MAPE, Saham
1186E2024 | 1186 E 2024 | Perpustakaan FSM Undip | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain